Sabtu, 26 Maret 2011 0 komentar

Hollyhead Harpies

Hollyhead Harpies adalah klub quidditch wales yang sangat besar di bentuk pada tahun 1203.
Diantara tim-tim quidditch di seluruh dunia,mereka dianggap sangat unik karena mereka menggunakan penyihir penyihir sewaan untuk bermain quidditch.

jubah klub Hollyhead Harpies bewarna hijau tua dengan cakar keemasan di bagiandadanya.

kemenangan klub Hollyhead Harpies atas Heidelberg Harries pada tahun 1953 secara umum disepakati sebagai permainan quidditch yang paling indah yang pernah ditonton.

 permainan itu berlangsunglebih dari 7 hari.
dan berakhir dengan tangkapan snitch yang spektakuler oleh seeker Hollyhead Harpies,Glynnins Griffiths.
lalu ada kisah terkenal tentang kapten Heidelberg Harries,Rudolf brand,yang turun dari sapu nya pada akhir pertandingan,lalu meminang anggota tim lawan,Gwendoly morgan yang membuat nya geger otak dengan sapu cleansweep five nya.
0 komentar

Leaky Cauldron

Leaky Cauldron yang secara harfiah berarti Kuali Bocor. Leaky Cauldron adalah nama sebuah bar dan penginapan, yang juga berfungsi sebagai gerbang masuk yang menghubungkan komunitas Muggle dan komunitas penyihir. Tersembunyi dari pandangan Muggle.

 
 
Leaky Cauldron berada di dunia Muggle. Sebuat tempat kumuh dan tua yang berada Charing Cross Road di London, Britania Raya. Terletak disuatu tempat      sebelah utara St Martin-in-the-Fields ke St Giles' Circus (perempatan Oxford Street). Tersembunyi dari pandangan Muggle. Leaky Cauldron melayani makanan, minuman,d an kamar untuk disewakan. Makanan dan minuman yang dijual sana beberapa di antaranya adalah makanan khas penyihir, namun makanan khas Muggle juga dijual.
 
 
 
Tempat ini didirikan oleh Daisy Dodderidge (1467–1555). Pada tahun 1500, Leaky Cauldrn digunakan sebagai pintu gerbang komunitas Muggle dan komunitas penyihir. Terhubung langsung ke Diagon Alley, pusat perekonomian dunia sihir. Diagon Alley berisi pertokoan perlengakpan sihir, bank, restoran, dan sebagainya. Untuk mencapai Diagon Alley, harus melewati sebuah dinding di bagian belakang pub Leaky Cauldron, memukul batu bata tertentu yang dapat membuka akses ke Diagon Alley. Batu bata itu dapat ditemukan dengan menghitung dari atas tempat sampah, tiga ke atas dan dua mendatar, kemudian diketuk sebanyak tiga kali. Jalanan Diagon Alley akan terbuka dan setelah melewatinya kita akan terpisah dari dunia Muggle, Leaky Cauldron adalah pintu gerbangnya. Leaky Cauldron sekarang dikelola oleh seorang penyihir bernama Tom.
Di ruangan utama penginapan ini, ada sebuah bar, beberapa kamar tamu peribadi dan ruang makan besar yang digunakan para tamu untuk menyantap makanan mereka. Di lantai atasnya, atau lantai dua, terdapat beberapa kamar yang dapat digunakan untuk menginap. Fasilitas kamar tersebut terdapat sebuah kasur yang empuk,lemari barang, meja, dan cermin yang bisa berbicara, serta sebuah jendela yang menyajikan pemandangan Charing Cross Road. Para penyihir seringkali singgah di tempat ini, ketika mereka baru selesai belanja di Diagon Alley atau sebagai tempat peristirahatan sementara antara Diagon Alley dan London. Toko yang terdekat letaknya dari Leaky Cauldron di Diagon Alley adalah Toko Kuali.
0 komentar

Room Of Requirement (Ruang Kebutuhan)

Ruang kebutuhan adalah salah satu ruangan unik yang banyak manfaatnya selama perjuangan Harry. Ruang kebutuhan adalah ruangan ajaib yang hanya bisa ditemukan oleh seseorang yang sedang membutuhkannya. Peri rumah di Hogwarts menyebutnya Come and Go Room (ruang datang dan pergi). Untuk memunculkan ruang kebutuhan, seseorang harus berjalan melalui tembok kosong tiga kali sambil berkonsentrasi terhadap apa yang dibutuhkannya. Beberapa orang yang diketahui pernah menggunakan ruangan ini adalah Dumbledore, Fred dan George, Filch, Dobby dan Winky, Harry,  Laskar Dumbledore, Draco, dan Trelawney.


Kastil yang sangat besar dan penuh dengan jalan-jalan rahasia serta ruangan dan tangga yang sering berubah-ubah menjadikan kastil Hogwarts sulit dipetakan dengan akurat. Dumbledore pernah berkata bahwa dia tak pernah bermimpi mengetahui segala rahasia tentang Hogwarts. Semua gambaran Cuma sebuah asumsi yang paling mungkin. Karena Tante JKR sendiri ga pernah benar-benar menggambar Hogwarts secara keseluruhan. Dia berkata, “Aku belum pernah menggambar [floorplan Hogwarts], karena itu akan sulit bagi arsitek paling terampil menerima fakta bahwa tangga dan ruangan terus bergerak. Bagaimanapun,  aku memiliki gambaran hidup seperti apa itu kelihatannya." 
 
;